Kelebihan dan Kekurangan Mitsubishi Lancer – Mitsubishi Lancer merupakan salah satu mobil unggulan Mitsubishi Motors sejak tahun 1970-an lalu yang hingga kini terkenal sebagai mobil sedan legendaris. Tentu Lancer juga turut andil dalam membesarkan nama Mitsubishi dalam dunia industri otomotif dunia.
Mobil Mitsubishi Lancer merupakan sedan dari Mitsubishi yang sempat jadi ikon motorsport serta dunia hollywood sebagai kendaraan yang cepat juga mudah dimodifikasi menjadi sangat powerful. Tentu hal ini disebabkan Lancer memiliki keistimewaan. Namun, selain itu juga punya beberapa kekurangan.
Kesalahan Penyebutan Lancer EVO di Indonesia

Mitsubishi Evolution adalah sedan yang memiliki nama besar dalam kancah otomotif kelas dunia. Di Indonesia sendiri generasi lawas di era 90-an mobilini pernah masuk, dan hingga kini tetap memiliki nilai jual yang tinggi dan banyak diburu oleh fanatiknya.
Namun di Indonesia ini banyak yang salah kaprah megenai kehadiran sedan ini. Yakni dengan menyebut Lancer biasa dengan sebutan Lancer EVO. Entah ini para penjual yang menyebut supaya laris atau gimana mulanya. Yang jelas kalau di pasaran mobil bekas banyak bilang menawarkan lancer evo, padahal ini lancer biasa aja.
Mitsubishi mendatangkan Lancer di Indonesia sudah sejak tahun 1981. Namun itu Lancer bukan Evolution. Sedangkan untuk Evolution baru kita bawa pada generasi terbarunya, Evo X kalau tidak salah tahun 2008. Itupun pemasarannnya dengan sistem by order.
Baca juga : Perbedaan Lancer CK 4 dengan Evo 4
Sejarah Mitsubishi Lancer di Indonesia
Mobil Mitsubishi Lancer merupakan produk dari Mitsubishi Motors yang sebenarnya dirancang sebagai mobil keluarga. Pada 1981, Lancer secara resmi masuk ke Indonesia oleh PT Krama Yudha Tiga Berlian Motor yang lebih mengincar pangsa pasarnya kawula muda.
Pada 1981, Lancer SL diluncurkan dengan 1 model, yakni 1400SL. Mesin yang disematkan 1400cc berteknologi silent shaft, transmisi 5 percepatan. Sayangnya pada 1984 Lancer SL ini akhirnya dihentikan produksinya.
Hingga pada 1984 hingga 1987, Lancer ada 2 model, yakni sedan dan hatchback. Mesin yang disematkan pada keduanya yakni 1500cc 5speed. Perbedaan dari model sedan dan hatchback ada pada indikatornya, jarum analog, serta angka digital di model hatchback. Tapi lagi-lagi keduanya termasuk model yang kurang laku.
Lalu pada 1987, Lancer Dan Gan pun mulai diproduksi. Pada awal diluncurkan bermesin 1600cc SOHC karburator (GLX). Pada 1989 akhirnya alami facelift, namun pada 1992 produksinya berakhir.
Pada 1992 tersebut, Lancer Le-Dan Gan diluncurkan dengan 3 varian. Yakni GLX (1500cc SOHC karburator MT/AT), GLXi (1600cc SOHC injeksi) dan GTi (1800cc DOHC 16V injeksi). Di Indonesia, varian GTi adalah varian Lancer DOHC terakhir yang dipasarkan.
Akhirnya pada 1997, Lancer muncul dengan 2 varian yakni GLXi dan SEi. Mesin masih sama yaitu 1600cc ECI Multi 16 valve. Perbedaan keduanya ada pada eksterior dan fitur. Lalu akhir 2001, facelift-nya mengambil dari versi Filipina yang menghadirkan 2 tipe, yakni GLXi dan SEi. Pada 2002 awal, facelift terakhir 1.6 A/T Sportmode pun hadir.
Kemudian pada 2002 New Lancer diluncurkan dengan 2 varian yakni INVECS III 1.8 CVT SEi & 1.6 GLXi dan sukses dipasaran. Namun pada 2007 produksinya berakhir.
Pada 2008, Lancer EX hadir hanya dengan satu trim sajayakni 2.0 GT. Disematkan mesin inline 4 berkode 4B11 berteknologi MIVEC DOHC. Mobil ini bernama asli Galant Fortis, namun KTB menjual Galant Fortis di Indonesia menggunakan nama Lancer.
Akhirnya setelah 9 generasi, Lancer Evolution X secara resmi diluncurkan di Indonesia. Hanya ada satu varian saja yakni Transmisi Twinclucth SST 6speed.
Mitsubishi Lancer DanGan

Mitsubishi Lancer DanGan merupakan mobil jenis sedan yang diproduksi oleh perusahaan Mitsubishi. Mitsubishi Lancer DanGan sendiri pertama kali diperkenalkan pada tahun 1988 untuk menggantikan Lancer SL. Mitsubishi Lancer DanGan sendiri memiliki 3 tipe varian yaitu tipe GLX 1.5, tipe GTi 1.6 dan tipe GTi 1.8.
Untuk tampilan eksteriornya sendiri Mitsubishi Lancer DanGan memiliki tampilan mobil yang gagah dan sporty. Beralih pada bagian interior mobil sedan ini sendiri memiliki tampilan interior yang nyaman dengan tampilan interior khas mobil tahun 80-an. Untuk mesinnya sendiri mobil ini sudah dilengkapi dengan 3 tipe mesin yaitu 1.5 liter karburator 4G15 (GLX 1.5), 1.6 liter injeksi 4G61 (GTi 1.6), 1.8 liter injeksi 4G67 (GTi 1.8).
Pada bagian eksterior-nya, Mitsubishi Lancer DanGan sendiri memiliki tampilan yang gagah dan tidak jadul untuk mobil tahun 80-an. Pada bagian depannya sendiri mobil ini sudah di lengkapi dengan headlamp sipit ditambah bumper yang sudah dilengkapi dengan foglamp. Termasuk memiliki bahan body mobil yang kuat dan elegan.
Beralih pada bagian interiornya Mitsubishi Lancer DanGan sendiri memiliki tampilan interior yang khas dengna mobil tahun 80-an, Pada bagian dashboardnya sendiri memiliki desain kotak dengan fitur-fitur standar seperti AC, audio dan fitur lainnya.
Mobil sedan ini juga sudah dilengkapi dengan fitur interior seperti power steering, power window, central look dan elektrik mirror. Untuk kursinya sendiri mobil sedan ini memiliki 2 baris kursi yang dapat menampung penumpang maksimal 5 orang. Untuk material jok nya sendiri cukup baik untuk sebuah mobil tahun 80-an. Apalagi khusus tipe GTi sudah di lengkapi dengan jok yang khas dengan mobil balap.
Kelebihan dan Kekurangan Mitsubishi Lancer

Nah, selanjutnya berikut ini kelebihan dan kekurangan Mitsubishi Lancer DanGan yang perlu Anda ketahui. Yuk simak ulasan lengkapnya!
Kelebihan
1. Tampilan mobil sporty dan tidak ketinggalan zaman untuh mobil tahun 80-an
2. Memiliki banyak tipe mesin
3. Handling mobil di atas rata-rata
4. Mesin GTi memiliki performa powerfull
5. Sudut pandang pengemudi nyaman
6. Kualitas spare part sangat baik
7. Posisi duduk yang cukup nyaman
8. Body mobil sangat kuat
Kekurangan
1. Jok belakang kurang luas
2. Harga jual kembali rendah
3. Konsumsi BBM boros
4. Kaki-kaki mudah ringkih
5. Tenaga kecil untuk tipe GLX
6. Spare part mahal dan jarang ditemukan
7. Perawatan mobil cukup mahal untuk tahun 80-an
Demikianlah ulasan mengenai kelebihan dan kekurangan mitsubishi lancer serta sejarah kemunculannya. Semoga informasi ini bermanfaat bagi Anda. Simak artikel bermanfaat lainnya di sini. Bagi Anda yang ingin melakukan perawatan mobilnya secara maksimal, bisa berkunjung ke salon mobil Jogja.
Jadikan Mitsubishi Lancer mu lebih ganteng !
Skinner Autoworks melayani painting, detailing, custom dan layanan lainnya yang mampu menjadikan kendaraan Anda lebih baik!